Pasuruan, potretlensa.com - Sekolah negeri SMPN 1 Tutur, kabupaten pasuruan, adakan wisuda atau pelepasan siswa/siswi ke 39 yang di ikuti oleh 222 peserta, kegiatan tersebut dilaksanakan di gedung aula KPSP Setia Kawan, sabtu (3/06/2023).
SMPN 1 Tutur sudah banyak menghasilkan anak-anak yang berprestasi serta banyak kegiatan ekstrakurikuler di sekolah.
Dalam sambutannya, Kepala sekolah SMPN 1 Tutur Bambang Joko Wiono menyampaikan, harapan saya agar para wisudawan dan wisudawati menjadi pribadi-pribadi yang baik yang memberikan manfaat bagi orang lain.
"Kalian adalah murid-murid lulusan dari sekolah spentur yang penuh dengan prestasi, semoga kedepannya menjadi pemimpin yang adil kelak," harap Bambang.
Lanjutnya, Saya bangga atas prestasi yang diraih oleh para siswa-siswi dalam kurun waktu selama ini, baik dari segala bidang pelajaran, semoga kalian menjadi orang yang sukses kedepannya.
Turut hadir dalam acara wisuda tersebut, muspika kecamatan tutur, kepala sekolah, para guru komite, wali murid, dan tamu undangan.(*red)