Pemkab Pasuruan Gandeng Civitas Akademika se-Pasuruan Raya Tingkatkan IPM


 




Pasuruan, Potretlensa.com - Guna meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) sebagai pilar pendukung pembangunan daerah, Pemerintah Kabupaten Pasuruan menjalin  kerjasama di bidang pengembangan serta pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi. 


Penandatanganan Kesepakatan Bersama Antara Pemerintah Kabupaten Pasuruan Dengan Universitas se-Pasuruan Raya Ditandai dengan Penandatanganan di Hotel Dalwa, Jl Raya Raci Kecamatan Bangil pada hari Jumat, (28/6/2024).


"Kami atas nama Pemkab Pasuruan mengucapkan terima kasih kepada para Rektor, Ketua dan civitas akademika se-Pasuruan Raya yang telah berkenan melakukan kerjasama di bidang pendidikan," kata Pj Bupati Andriyanto. 


Tujuannya, lanjut dia, tidak lain untuk mendukung pembangunan daerah dan peningkatan pelayanan publik yang prima. Khususnya kegiatan pengabdian kepada masyarakat.  


Andriyanto menjelaskan, Agar pembangunan dan pelayanan publik dapat terlaksana dengan baik sesuai target, Pemerintah Daerah tidak dapat bekerja sendiri. Dalam hal ini, peran akademisi juga sangat dibutuhkan dalam mencetak generasi unggul yang dibekali ilmu pengetahuan di masing-masing kampusnya.


"Maka dari itu, kami bekerjasama dengan akademisi di Kabupaten Pasuruan melalui MoU. Mudah-mudahan kesepakatan bersama ini bisa segera ditindaklanjuti dengan Perjanjian Kerjasama antara Fakultas dengan Perangkat Daerah," jelasnya. 


Ia menyebut, sinergi kolaborasi tersebut diharapkan mampu memberikan kesempatan untuk saling berkomitmen, sehingga akan mempermudah pelayanan publik, khususnya di sektor pendidikan. Sekaligus berperan dan berkontribusi aktif dalam akselerasi capaian dan target pembangunan. Baik jangka pendek, jangka menengah, maupun jangka panjang.


"Tentunya saya berharap, acara ini dapat menghasilkan kerjasama yang bermanfaat bagi Pemerintah dan Universitas dalam melaksanakan pembangunan daerah. Mewujudkan kemajuan bersama adalah tujuan akhirnya," ujarnya.


Pembubuhan tandatangan kemitraan sinergi tersebut oleh Pj Bupati Pasuruan Andriyanto, Kemudian diikuti oleh Rektor Universitas Islam Internasional Darullugah Wadda'wah, Segaf Baharun, Rektor Universitas PGRI Wiranegara, dan beberapa pimpinan Perguruan Tinggi. 


Diantaranya, Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Sunniyah Salafiyah Sidogiri, Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam Sidogiri, Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muhammadiyah Bangil, dan Ketua Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU), serta Ketua STAI Salafiyah Bangil dan Pengasuh Pondok Pesantren Roudlotul Muta'allimin Wal Mutaallimat Raci.


Jurnalis : DRE. 

COMMENTS

Nama

Gaya Hidup Kesehatan l Nasional Olahraga Patroli Pemerintahan Peristiwa Piknik Vi Video Viral
false
ltr
item
Potret Lensa: Pemkab Pasuruan Gandeng Civitas Akademika se-Pasuruan Raya Tingkatkan IPM
Pemkab Pasuruan Gandeng Civitas Akademika se-Pasuruan Raya Tingkatkan IPM
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhzWnV6_RRsy_Nj9pCHrUr1gYyUwLUcTXFUZzyB9FZIygjDzLhO04YgZC1YQHXaE66lgqkAheH3ZyN66oAJzT9AUKogoAaeUCj4n43LkC6g8nTrOzxy62GRp4rX5MsXj289Lt_SR3Sfw2JRrUazfLD1A38uA5THbHdWUIQtNl5bS1u5OO_4GgKpEV7vTmU/s16000/IMG-20240630-WA0025.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhzWnV6_RRsy_Nj9pCHrUr1gYyUwLUcTXFUZzyB9FZIygjDzLhO04YgZC1YQHXaE66lgqkAheH3ZyN66oAJzT9AUKogoAaeUCj4n43LkC6g8nTrOzxy62GRp4rX5MsXj289Lt_SR3Sfw2JRrUazfLD1A38uA5THbHdWUIQtNl5bS1u5OO_4GgKpEV7vTmU/s72-c/IMG-20240630-WA0025.jpg
Potret Lensa
https://www.potretlensa.com/2024/06/pemkab-pasuruan-gandeng-civitas.html
https://www.potretlensa.com/
https://www.potretlensa.com/
https://www.potretlensa.com/2024/06/pemkab-pasuruan-gandeng-civitas.html
true
7929766032921212232
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy