Gresik, Potretlensa.com - Angin dan petir patut diwaspadai di musim hujan. Salah satunya angin kencang yang belakangan kerap terjadi. Seperti Senin (27/1) pagi.
Angin kencang melanda Dusun Morowudi Kulon, Desa Morowudi, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik. Meski tidak lama, angin itu merusak atap gudang pupuk.
Subhan selaku Kasun mengatakan, sudah melihat seberapa jauh kerusakan atap bangunan, dan akan diperbaiki kembali atap yang tersingkap.
"Atap yang tersingkap di bangunan itu dikerjakan tahun 2024 sekira bulan Juli, setelah melihat seberapa jauh kerusakan untuk diperbaiki," katanya.
Ia menyebut, atap galvalum jatuh, dan anehnya ditempat lokasi bangunan itu papan nama pengerjaan sudah tidak terlihat lagi.
Ditempat yang sama, kasie pemerintahan Udin mengungkapkan, kami di area TKD (tanah kas desa) ini untuk bermusyawarah memperbaiki bangunan yang atapnya tersingkap kena angin.
"Bangunan yang atapnya rusak ini untuk gudang menyimpan pupuk," ungkapnya.
Anggota Koramil Babinsa Desa Morowudi Siswandi menambahkan, kalau melihat dari lokasi kejadian nya memang rawan terkena hembusan angin yang sangat kuat karena di depan bangunan, tidak ada bangunan lagi.
"Depan bangunan ini kosong, hanya hamparan tambak jadi rawan angin kencang langsung ke tempat ini," ujarnya.
*Prat